Minggu pagi, cuaca Jakarta cukup terik. Krucil Buki sudah bergegas mempersiapkan diri dari rumahnya masing-masing. Ada yang dari Ciledug, Kwitang, Depok, Tebet, Pasar Minggu, Bintaro, Bogor, bahkan ada yang dari Bandung dan Jogjakarta. Lokasi #VisitBuki kali ini adalah adik-adik Yanatel (Yayasan Anak Teladan) yang dulu pernah diajak main bareng di Kebun Binatang Ragunan.
Simak keseruannya di tweet yang dirangkum Krucil berikut ini:
Dimulai dari pukul 10 pagi. #VisitBuki dibuka oleh kak @yulaikawid dan kak @OpoMeyer pic.twitter.com/wzoQyVSwPy
β BukuBerkaki (@BukuBerkaki) March 15, 2015
Kita mulai “Gambar keroyokan” yuk. Adik2 diajak gambar dua garis saja dg diam dlnjutkan dg teman grupnya. #VisitBuki pic.twitter.com/xqk3spbeho β BukuBerkaki (@BukuBerkaki) March 15, 2015
Kelompok 1 & 2 menggambar rumah yang asri nih. Keduanya ada pohon dan burung. :’) #VisitBuki pic.twitter.com/I4cmNc3YcR β BukuBerkaki (@BukuBerkaki) March 15, 2015
Kel 3 gambar mobil dg keluarga yg piknik ke pantai. “Masih di jalan mobilnya” kata Rahman. #VisitBuki pic.twitter.com/CymGdUqagN
β BukuBerkaki (@BukuBerkaki) March 15, 2015
Kel 4, niat Rian gambar rumah juga. Eh teman2 mengira gunung. Jadilah gunung segitiga atap rumah. :)) #VisitBuki pic.twitter.com/k0F2gJcL5X β BukuBerkaki (@BukuBerkaki) March 15, 2015
Meski ada yang gak kompak, semuanya dapet hadiah! Yang kompak & ceritanya terunik bisa pilih hadiah dulu #VisitBuki pic.twitter.com/sGyw1Z4THc
β BukuBerkaki (@BukuBerkaki) March 16, 2015
Acara kemudian dilanjutkan di luar ruangan, tepatnya di bantaran rel kereta api.
Kita main “Dongeng Berdendang” di luar yuk! Ayo suit dan bikin gerak lucu tiap kata tertentu #VisitBuki pic.twitter.com/IukCNVxkgw β BukuBerkaki (@BukuBerkaki) March 16, 2015
Mulai riuh nih! Ada yang “krok-krok” sambil jongkok dan ada pula yang genit sambil pegang pipi. #VisitBuki pic.twitter.com/TOQj4rMdsO
β BukuBerkaki (@BukuBerkaki) March 16, 2015
Sambil menunggu waktu makan siang. Kita baca buku dulu. Serius semua nih membaca bukunya. π #VisitBuki pic.twitter.com/jQeGWVPysS β BukuBerkaki (@BukuBerkaki) March 16, 2015
Kseruan #VisitBuki hrus diakhiri. Bu tri, dr Yanatel pun btrimakasih kpd para donatur & mgingatkan utk trus bersyukur pic.twitter.com/deHc2cRw6F
β BukuBerkaki (@BukuBerkaki) March 16, 2015
Krucil Buki kemudian menyerahkan buku “PS: I Love Mom” kepada Bu Tri agar dibaca adik-adiknya.Β Terima kasih kepada para donatur yang sudah menyumbangkan materi dan bukunya sehingga adik-adik tetap punya pengetahuan meski dalam kekurangan. Spesial kepada Rempah Iting yang selalu mendukung kegiatan Buku Berkaki dengan makanannya yang lezat.
Semangat ya, Krucils!